Sobat pembaca yang budiman, ketika mendengar kata jambu
biji, tentu hampir semua sobat pembaca disini sudah mengetahuinya bukan? Karena
buah yang satu ini memang sangat mudah kita jumpai baik di kebun atau
pekarangan rumah. Selain itu juga, jambu biji banyak di jual di pinggir jalan
maupun di supermarket. Ketika membahas tentang manfaat jambu biji, pasti sebagian
besar sobat2 pembaca akan menjawab jambu biji sebagai “Obat Diare”. Yups memang
bener, jambu biji kerap kali di konsumsi untuk mengatasi diare. Akan tetapi tahukan
sobat, bahwa banyak sekali manfaat lain dari buah jambu biji ini. Dan tentunya
lebih dari sekedar mengatasi masalah diare. Salah satu manfaat lain dari jambu
biji ini ialah dapat menyeimbangkan kadar gula darah dalam tubuh. Ini sangat
pas bagi anda penderita diabetes. Selain itu juga masih banyak lagi manfaat
lain dari buah jambu biji ini yang akan mimin bahas berikut ini :
Gula darah sebenarnya memberikan manfaat berupa energi bagi
tubuh untuk beraktivitas sehari-hari. Namun gula darah yang terlalu tinggi atau
terlalu rendah dapat membhayakan tubuh juga. Untuk itu perlu jiga agar tetap
normal dan terkendali. Nah yang menjadi masalah utama terjadinya kadar gula
darah yang tidak seimbang adalah pola hidup yang kurang sehat. Bisa dari
makanan, pola tidur, atau mungkin olahraga yang kurang teratur. Bagi orang yang
memiliki kadar gula darah yang tinggi, apakah masih dapat normal kembali? Jawabannya
ya, bisa. Bagaimana? Mari kita simak uraian mimin berikut ini.
Berdasarkan penelitian yang di publish oleh Daily Express,
bahwa fakta dari mengonsumsi jambu biji dapat membantu menurunkan kadar gula
darah dengan efektif. Mengonsumsi dalam jangka yang panjang dapat mencegah
resistensi insulin, salah satu faktor pemicu munculnya penyakit diabetes.
Bahkan sebagian pakar kesehatan menyarankan untuk mengonsumsi jambu biji
setelah makan, agar dapat membantu menyeimbangkan kadar gula sekitar dua jam
setelahnya.
Sebuah penelitian yang dilakukan pada 20 partisipan yang
menderita diabetes ketika mereka mengonsumsi teh daun jambu biji dapat
menurunkan kadar gula darah sebesar 10%. Hal ini disebabkan oleh serat jambu
biji yang sangat tinggi dan dapat menurunkan berat badan. Selai itu, jambu biji
juga mengandung kalori yang sangat rendah, yaitu sebesar 37%.
Berikut mimin sajikan manfaat sehat lain darip pada
mengonsumsi jambu biji, antara lain :
- Baik bagi Saluran Pencernaan
Jambu biji memiliki kandungan serat yang tinggi, yang dapat memenuhi 12% kebutuhan serat perhari di setiap satu buahnya. Sehingga membuat kesehtan saluran pencernaan meningkat dan membantu mengatasi gangguan seperti diare.
- Menurunkan Tekanan Darah dan Kolesterol
Selain baik bagi pencernaan, serat jambu biji dapat membuat kadar oleserol jahat dalam darah menurun. Hal ini pastinya dapat mengakibatkan tercegahnya pembentukan plak di dalan pembuluh darah yang menjadi cikal bakal turunnya tekanan darah. Selain itu, Kalium yang terkandung dalam jambu bijipun dapat mengendalikan tekanan darah dengan sangat efektif.
- Menyembuhkan Demam Berdarah
Tak heran jika buah ini sangat dianjurkan untuk pasien demam berdarah. Hal ini dikarenakan buah jambu biji dapat membantu peningkatan jumlah trombosit dalam darah. Bukan hanya buahnya yang berkhasiat, namun daun jambupun juga memiliki khasiat yang tak berbeda.
Dan perlu diingat teman-teman, jika penderita demam berdarah mengalami peningkatan jumlah trombosit dalam darahnya, maka masalah demam berdarahnya akan jauh lebih cepat dapat tertangani. - Menyehatkan Mata
Jambu biji mengandung vitamin A dan C yang sangat tinggi. Kedua vitamin ini dapat memberi dampak baik bagi kesehatan dan fungsi mata. Mengonsumsi jambu biji dengan rutin terbukti dapat menurunkan resiko terkena penyakit katarak dan degenerasi makula.
- Menguatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Selain baik bagi mata, vitamin C dalam jambu biji dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Jika sistem imun kita meningkat dan menjadi kuat maka tubuh kita tidak akan mudah terinjeksi virus pembawa penyakit. Tak lupa kandungan antioksidan yang ada dalam jambu biji ini dapat membantu tubuh melawan berbagai penyebab penyakit.
Nah itulah sobat beberapa manfaat dan khasiat dari jambu
biji yang harus anda ketahui. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi
sobat pembaca.
0 komentar:
Post a Comment